USAHA IBU RUMAH TANGGA DI DESA
Bisnis ini cukup menjanjikan dan dapat dilakukan semua kalangan mulai dari
pelajar, mahasiswa dan bagi anda para ibu rumah tangga. Selain pengerjaannya
yang mudah dan dengan modal terjangkau, bisnis ini sangat menghemat waktu
sehingga anda tidak perlu khawatir pekerjaan rumah anda akan terbengkalai.
Membuka Kebun atau Bertani
Bercocok tanam sayuran dan buah serta
menjual hasil panennya bisa menjadi peluang usaha sampingan yang dapat
anda lakukan. Pekerjaan berkebun ini tidak harus anda lakukan sepanjang waktu.
Cukup saat pagi dan sore hari saja asalkan tekun dalam merawatnya.
Beternak
Anda dapat memelihara beberapa hewan ternak seperti ayam dan memeliharanya
dengan baik. Sama seperti berkebun, anda tidak perlu mengurusi hewan ternak
anda setiap waktu asalkan anda rutin memberi makan, minum dan membersihkan
kandangnya. Nah ketika ayam ini bertelor, maka anda dapat menjual telornya ke
pasar dan mendapatkan keuntungan.B
Berjualan daging dan sayur
Berjualan kecil-kecilan dapat anda
jadikan sebagai peluang usaha sampingan yang cocok. Tidak perlu khawatir menyita waktu
anda. Anda dapat membuka warung tersebut di pagi hari saja karena biasanya para
ibu-ibu pergi membeli bahan masakan mereka saat pagi hari. Jual beberapa daging
dan sayur-sayuran yang biasa menjadi menu sehari-hari. Contohnya untuk daging
seperti daging ayam dan ikan, sedangkan untuk sayur seperti kangkung, bayam dan
sawi.
Menjual kue buatan sendiri
Bisnis ini selain dapat
menyalurkan hobi anda dalam membuat kue, anda juga bisa mencoba menjual kue buatan
anda sendiri. Membuat kue tentunya bisa anda lakukan saat ada waktu luang
seperti saat siang atau sore hari dimana pekerjaan rumah sudah selesai. Lalu
anda bisa menawarkan kue tersebut ke beberapa toko kecil atau anda juga bisa
membuka sebuah warung sendiri di rumah.
Komentar
Posting Komentar